PENERAPAN KURIKULUM MUHAMMADIYAH PADA SD MUHAMMADIYAH KOTA PADANG
DOI:
https://doi.org/10.33477/alt.v6i2.2472Keywords:
Kurikulum, Sekolah Muhammadiyah, Siswa, Guru, Kepala SekolahAbstract
Organinisasi Muhammadiyah Kota Padang belum maksimal mengawal kurikulum yang ada pada sekolah-sekolah-sekolah Muhammadiyah terutama SD Muhammadiyah sebagai pencri khas dari sekolah-sekolah Muhammadiyah. Ini menjadi sebuah tantangan berat bagi pengurus dan pengambil kebijakan pada organisasi ini karena pengaruh kepala sekolah yang terlalu berpatokan kepada kurikulum pemerintah tanpa memberikan ruang untuk melaksanakan kurikulum yang ada pada sekolah Muhammadiyah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan memastikan penerapan kurikulum Muhammadiyah yang ada pada sekolah-sekolah Muhammadiyah. Survei yang dilakukan ini mengumpulkan data 100 siswa dan 30 guru serta 10 kepala sekolah SD Muhammadiyah yang dipilih secara acak dengan menggunakan teknik pengumpulana data pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menemukan bahwa penerapan kurikulum Muhammadiyah pada sekolah dasar Muhammadiyah tidak berjalan dengan semestinya sesuai dengan amanah kurikulum tersebut. Akibatnya siswa-siswa SD Muhammadiyah tidak mengetahui adanya ciri khas dari kurikulum sekolah Muhammadiyah. Hasilnya menunjukkan bahwa kebijakan dari pengurus organisasi Muhamamdiyah kota Padang dan adanya pengawasan kepada kepala sekolah sebagai agen perubahan professional serta pembinaan kepada guru-guru akan dapat mengubah mainset bahwa penerapan kurikulum pada sekolah-sekolah Muhammadiyah penting diterapkan karena merupakan ciri khas yang harus dilestarikan.References
Depertemen Agama RI,. (1995). Al-Qur’an dan Terjemahnya, Semarang: Toha Putra Semarang.
Depdikbud. (1997). Pedoman Administrasi Sekolah Dasar, Jakarta: Balai Pustaka.
--------------. (1994). Administrasi Kurikulum Pendidikan Dasar, Jakarta: Depdikbud.
--------------. (2003). Sistem Pendidikan Nasional, Jakarta: Depdiknas.
Gunawan, H. Ary. (2011). Administrasi Sekolah, Jakarta: Rineka Cipta.
Hadi, Sutrisno. (2004). Metodologi Research Jilid III, Jogyakarta: Fakultas Psikologi UGM.
Hadiyanto. (2000). Manajemen Peserta Didik, Padang: UNP Press.
Hamalik, Oemar. (1993). Psikologi Manajemen, Bandung: Trigenta Karya.
Harjanto. (2003). Perencanaan Pengajaran, Bandung: Rineka Cipta.
Hasibuan, S.P. Malayu. (2009). Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: Bumi Aksara.
Ibrahim, Bafadal. (2004). Dasar-dasar Manajemen dan Supervisi, Jakarta: Bumi Aksara.
Johar, Mulyani, dkk. (1999). Strategi Belajar Mengajar, Jakarta: Depdikbud.
J. Moeloeng Lexy. (2000). Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: Remaja Rosdakarya.
Lazaruth, Soewadji. (1994). Kepala Sekolah dan Tanggungjawabnya, Yogyakarta: Kanisius.
Mulyasa. (2003). Manajemen Berbasis Sekolah, Bandung: Remaja Rosdakarya.
Hasbiyallah dan . Sulhan, Muhammad. (2013). Hadis Tarbawi dan Hadis-Hadis di Sekolah dan Madrasah, Bandung.c Citing internet sources URL http://digilib.uinsgd.ac.id/10984/1/hadits%20tarbawi.pdf
Badan Pusat Statistik Nasioanal Kota Padang. (2020). Citing internet sources URL https://www.dilut.com/jumlah-penduduk-kota-padang (diakses pada tanggal 01 Maret 2021)
Visi dan Misi Disdakmen. (2021). Citing internet sources URL https://dikdasmenppmuhammadiyah.org/visi-misi/
Joko Susilo. (2020). Seminar Nasional Kedua Pendidikan Berkemajuan dan Menggembirakan. Citing internet sources URL https://publikasiilmiah.ums.ac.id/bitstream/handle/11617/9571/63.pdf?sequence=1
Pedoman Pimpinan Pusat Muhammadiyah. (2020) Citing internet sources https://dikdasmenppmuhammadiyah.org/wp-content/uploads/2020/02/Pedoman-PP-Nomor-01-PED-I.0-B-2018-Tentang-Pendidikan-Dasar-dan-Menengah-Muhammadiyah.pdf