PERAN PEMBERDAYAAN ISTRI PETANI DALAM MENINGKATAN PENDAPATAN EKONOMI KELUARGA DI KAMPUNG HANIE KECAMATAN SALAHUTU KABUPATEN MALUKU TENGAH

Penulis

  • Muhammad Idul Launuru Institut Agama Islam Negeri Ambon, Ambon
  • Norma Syukur Institut Agama Islam Negeri Ambon, Ambon

DOI:

https://doi.org/10.33477/eksy.v3i01.2390

Abstrak

ABSTRAK

Peran Pemberdayaan Istri Petani Dalam Meningkatan Pendapatan Ekonomi  Keluarga Di Kampung Hanie Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah. Peranan istri dalam lingkungan rumah tangga meliputi kegiatan mulai dari mencuci, menyapu, memasak dan membersihkan rumah sampai mengurus anak dan suami. Pekerjaan ini tidak dihargai dengan uang, tetapi besar pengaruhnya terhadap pencapaian dalam meningkatkam kesejahteraan keluarga. Kegiatan ini mereka lakukan sebelum melakukan aktivitas diluar rumahnya, walaupun kegiatan ini dilakukan bersama-sama dengan anggota keluarga, namun kegiatan istri masih memiliki porsi yang cukup tinggi. Sebelum melakukan aktivitas dalam bidang ekonomi

Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kualitatif. Fokus penelitiannya adalah Peran Pemberdayaan Istri Petani Dalam Meningkatan Pendapatan Ekonomi  Keluarga Di Kampung Hanie Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah. Penelitian kualitatif adalah suatu proses penelitian yang memberikan pemahaman berdasarkan metodelogi yang bersifat menyelidiki suatu fenomena sosial yang ada di dalam masyarakat.

Hasil penelitian, menunjukkan bahwa; Peran Pemberdayaan Istri Petani Dalam Meningkatan Pendapatan Ekonomi  Keluarga Di Kampung Hanie; rumahtanggaan merupakan tugas utama para istri petani, khususnya para ibu rumah tangga. Kegiatan ini seolah-olah tidak mengenal waktu dalam pelaksanaannya. istri berperan integral, namun perannya itu dianggap sebagai bagian dari pemenuhan kebutuhan dalam rumahtangga dan tidak ada hubungannya dengan proses pemenuhan produksi pangan untuk mencukupi kebutuhan penduduk yang terus meningkat. Perempuan tidak saja menjadi bagian terbesar dari tenaga kerja di sektor pertanian, tetapi juga memiliki pengetahuan dan ketrampilan utama dalam pekerjaan pertanian. Secara tradisional perempuan memiliki ketrampilan bertani yang baik dan menyimpannya untuk ditanam pada musim tanam berikutnya. Perempuan juga mampu memilih lahan yang cocok untuk budidaya pertanian. Kemampuan tersebut dengan dipelajari para istri untuk kebutuhan bertahan hidup keluarganya. Dampak perbedaan biologis yang mempengaruhi potensi kemampuan antara suami dan istri dalam hal perannannya dalam meningkatkan pendapatan keluarga. Padahal kalau ditilik secara cermat kemampuan manusia bisa dipandang dalam sifatnya yang universal dan spesifik.  Kata Kunci: Pemberdayaan, Istri Petena Ekonomi Keluarga

 

Referensi

Connysemiawan, Metode Penelitian Kualitatif, (Jakarta: Gramedia, 2010).

Husen Umar, Metode Riset Komunikasi Organisasi, (Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2005).

Hartiwi Agustina, Peranan Istri Petani Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Rumah Tangga, Al-Ulum Ilmu Sosial Dan Humaniora Volume 2 Nomor 3, Oktober 2016.

Juliansyah Noor, Metodelogi Penelitian: Skripsi, Tesis, Disertasi, Dan Karya Ilmiah, Ed, 1, Cet. 1, (Jakarta: Kencana Prenada Media Group, 2011).

Nasir Budiman, Dkk., Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Cet: I (Banda Aceh: Ar-Raniry, 2004).

Suparman, Peran Ganda Istri Petani (Studi Kasus Di Desa Perangian Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang), Edumaspul - Jurnal Pendidikan (Issn 2548-8201 (Cetak); (Issn 2580-0469 (Online).

Winna Elsera Br Sitepu, Pemberdayaan Istri Petani Dalam Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. UDS

Diterbitkan

2022-01-04

Cara Mengutip

Launuru, M. I., & Syukur, N. (2022). PERAN PEMBERDAYAAN ISTRI PETANI DALAM MENINGKATAN PENDAPATAN EKONOMI KELUARGA DI KAMPUNG HANIE KECAMATAN SALAHUTU KABUPATEN MALUKU TENGAH. AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah, 3(1). https://doi.org/10.33477/eksy.v3i01.2390

Terbitan

Bagian

Articles